Kamis, 29 Januari 2009

Dirut Telkomsel Resmi Berganti

Kamis, 29/01/2009 16:21 WIB Dirut Telkomsel Resmi Berganti Achmad Rouzni Noor II - detikinet
ilustrasi (inet)

Jakarta - Sarwoto Atmosutarno resmi dikukuhkan sebagai Direktur Utama Telkomsel menggantikan Kiskenda Suriahardja. Pergantian Dirut ini dilakukan tanpa Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)Hal ini dipastikan Komisaris Utama Telkom Tanri Abeng ketika dihubungi via telepon, Kamis (29/1/2009) petang. Serah terima jabatan, menurut Tanri dilakukan sekitar pukul 15:00 WIB, Kamis, 29 Januari 2009 . Tanri menjelaskan, pergantian dilakukan karena masa jabatan Kiskenda sudah habis. Sedangkan Sarwoto dianggap sebagai figur tepat untuk menggantikannya. Menurut Tanri, Telkomsel butuh figur yang mampu membawa perusahaan itu tetap bertahan di tengah iklim kompetisi yang ketat. "Ia (Sarwoto-red) memiliki kompetensi dan kapasitas untuk menggantikan Kiskenda," tukas Tanri.Kesepakatan penggantian sudah dilakukan sejak dua pekan sebelum tanggal penggantian tanpa melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). Kesepakatan dilakukan dengan pola bergilir antara Telkom sebagai pemegang saham 65 persen dan SingTel 35 persen. "Keputusan penggantian Dirut ini kami pilih dengan pola circular dengan alasan kepraktisan. Jadi tidak perlu dengan mengadakan RUPS," Tanri menyatakan.Sumber detikINET di Telkomsel mengatakan, memang sejak Kamis pagi Kiskenda sudah bersalam-salaman sebagai tanda perpisahan pada karyawannya. Siklus pergantian Direktur Utama ini disebutkan terjadi setiap empat tahun. Mantan Dirut Telkomsel Kiskenda hingga berita ini diturunkan belum bisa dihubungi. Sedangkan Sarwoto, selaku Direktur Utama yang baru, hanya membalas pesan singkat dengan kalimat 'terima kasih atas doa dan dukungannya'. ( wsh / wsh ) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar